Beranda Formulir Pengaduan Panduan Pengaduan
Nama Komentar
Noverita Surya Dewi
Jarit Kec.Candipuro
Waktu pengiriman : 21 Desember 2017  |  Sudah ditanggapi  |  Lihat Tanggapan
Pengaduan Kepada : Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang
saya ingin memberi info bahwa telah terjadi kecelakaan 2 hari berturut turut di depan rumah saya dikarenakan jalanan yg berlubang. kecelakaan pertama pd tgl 20.12.2017 pkl 23.30 melibatkan 1 keluarga pengendara motor terluka. kecelakaan kedua terjadi pd hari berikutnya pd pkl 18.30. harap segera diperbaiki thd jln berlubang krn sangat membahayakan pengguna jalan terutama pada mlm hari yg minim pencahayaan dan bagi pengendara yg belum mengetahui medan. sebelumnya sudah ada upaya perbaikan/penambalan, tapi ttp saja jalanan kembali rusak dan berlubang justru semakin dalam dan meluas. harap dicarikan solusi yg lbih ampuh spy masalah cepat teratasi bukannya tambah meluas (aspal rusak). trimakasih atas perhatiannya. ????
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Rizky Ika Hariani
Jogotrunan Kec.Lumajang
Waktu pengiriman : 20 Desember 2017  |  Sudah ditanggapi  |  Lihat Tanggapan
Pengaduan Kepada : Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang
rumah saya berada di pinggiran sungai kali temi. dulu sederas apapun hujan tidak pernah terjadi banjir namun setahun belakangan hujan deras dalam waktu sedikit saja sudah terjadi banjir. hal ini tidak hanya saya saja yang merasakan namun juga warga di sepanjang aliran sungai. disungai ini terdapat banyak sekali keramba ikan yang sudah tidak terpakai dan ada juga warga yang membuang bongkhan rumah seperti bekas bongkahan tembok dan batu bata ke sungai sehingga membuat suangai menjadi dangkal. tanpa dukungan pemerintah saya tidak bisa berbuat apa-apa. untuk itu dimohon bantuan kepada dinas terkait untuk memberikan pengarahan dan pengertian kepada warga maupun mengadakan pengerukan sungai dan pembongkaran keramba ikan yang sudah tidak terpakai tersebut. sekian aduan dari saya, mohon tanggapan dari dinas terkait. terima kasih
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Didik Mulyadi
Selok Besuki Kec.Sukodono
Waktu pengiriman : 16 November 2017  |  Sudah ditanggapi  |  Lihat Tanggapan
Pengaduan Kepada : Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang
assalamualaikum wr.wb, dengan hormat, melanjutkan laporan tgl 30 oktober 2017 yang ditanggapi tgl 3 november 2017, terima kasih tanggapa nya, namun sampai saat ini belum ada tindakan nyata masalah pemotongan pohon sengon tersebut, yang kondisinya sangat membahayakan jiwa maupun rumah warga yang dibawah pohon sengon tersebut, untuk itu mohon yang berwenang melakukan tindakan nyata dari pernyataan tanggapan tersebut, sebelum terjadi korban jiwa maupun rumah warga, karena cuaca saat ini sangat extrim. demikian mohon perhatian yang serius! dan terima kasih.
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------
Didik Mulyadi
Selok Besuki Kec.Sukodono
Waktu pengiriman : 30 Oktober 2017  |  Sudah ditanggapi  |  Lihat Tanggapan
Pengaduan Kepada : Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang
assalamualaikum wr wb . mohon dengan hormat kepala pengelola pengairan di wilayah selatan perumahan sukodono permai, mohon untuk segera memotong kayu sengon tersebut yang sudah mulai besar.sengon tersebut mengganggau warga sekitar sengon , baik kebersihan lingkungan juga menghawatirkan keselamatan jiwa warga, sewaktu waktu ada angin , dan mohon ini untuk diperhatikan khususnya pengelola pengairan karena sangat berdekatan sekali dengan pemukimar warga dan demi keselamatan jiwa warga, terima kasih atas perhatian dan kerjasamanya.
------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------